Observasi Koperasi

halo teman-teman semua..
ketemu lg nih dengan saya fendy...
kali ini saya ingin menyampaikan / menginformasikan kepada kalian semua mengenai suatu koperasi yang ada di deket rumah saya, baik dari struktur maupun cara kerjanya... ok langsung saja ya...

Nama: Koperasi Karya Bahagia
Bergerak di bidang: Simpan Pinjam
Tahun Berdiri: 2004 - Sekarang

Ketua: KH. Abdulah Mustofa
Sekretariat: Rini Wijaya
Karyawan Pelaksana: Rita Iskandar dan Taufik Sadikin
Jumlah Anggota: 146 orang yang terdiri dari beberapa RT yang tergabung di dalam koperasi

Koperasi Karya Bahagiah ini bergerak di bidang Simpan Pinjam.. dimana terdapat cukup banyak anggota yang aktif dan royal dalam koperasi ini. Modal awal yang dibutuhkan sebesar Rp.350.000,-,

Koperasi ini dalam mengelola keuanganya,memiliki beberapa persyaratan untuk setiap anggotanya.
seperti:
Simpanan Pokok Awal Bergabung: Rp. 30.000,-
Simpanan Wajib: Rp. 20.000,- / Bulan
dan untuk simpanan sukarelanya di bebaskan untuk tiap individu yang terdaftar.

Untuk pembagian devidennya(Pembagian Keuntungan) pada koperasi "Karya Bahagia" ini saya rasa cukup baik, namun di berlakukan sistem yang tidak merata. jadi untuk anggota aktif dan tidak memiliki perbedaan dalam pembagianya. selain itu pembagian deviden juga dilihat dari lamanya anggota itu telah bergabung dengan koperasi, serta berapa kali dia meminjam dalam koperasi tersebut.

ketika anggota ingin melakukan pinjaman, koperasi ini sebenarnya tidak terlalu mempersulit proses peminjamanya...
namun ada beberapa ketentuan yang berlaku, seperti:
- Telah Terdaftar menjadi anggota koperasi paling sedikit 3bulan dari waktu bergabung.
- Aktif dalam kegiatan Koperasi yang di adakan
- Telah tinggal dilingkungan RT setempat sekurangnya 6bulan
- dan beberapa ketentuan yang sifatnya tidak tertulis.

dan tidak lupa setiap anggota yang meminjam dikenakan biaya administrasi sebesar 5% dengan batas maksimal pinjaman yaitu Rp. 5.000.000,- dengan lama waktu peminjaman yang di sepakati bersama.

Sebenarnya ketika saya melakukan observasi di dekat rumah saya tersebut, mereka mengajak saya bergabung. Namun saya mengatakan kepada mereka untuk berpikir terlebih dahulu. Kiranya sekian review observasi yang telah saya lakukan. Terima Kasih





Tidak ada komentar:

Posting Komentar